Karnaval Mobil Hias Hari Jadi Kudus Angkat Beragam Potensi
Yuda Auliya Rahman
Senin, 11 September 2023 09:44:00
Murianews, Kudus – Karnaval mobil hias peringatan hari jadi Kudus, Jawa Tengah, berlangsung begitu meriah, Senin (11/9/2023) siang. Karnaval mobil hias ini terlihat memerkan berbagai potensi yang dimiliki Kudus.
Dari pantauan Murianews.com di lapangan, berbagai potensi yang dipamerkan mulai seni dan budaya, pendidikan, penanganan kebencanaan, bidang kesehatan, bidang ekonomi, hingga berbagai pelayanan masyarakat dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) di Kudus.
Puluhan mobil hias yang memeriahkan hari jadi Kudus ini melakukan berkeliling kota Kretek lewat jalur utara dengan start dan finish di Alun-alun Simpang Tujuh Kudus.
Bupati Kudus HM Hartopo didampingi Ketua TP PKK Kudus Mawar Hartopo menandai dimulainya karnaval mobil hias dengan pengibaran bendera start di depan Pendapa Kabupaten Kudus.
Bupati mengatakan, karnaval mobil hias ini merupakan salah satu bentuk ekspresi dan inovasi dari berbagai stakeholder baik pemerintahan, kesehatan, perusahaan dan pihak swasta lain di Kudus dengan berbagai potensi yang dimiliki.
”Ini ekspresi, inovasi, dan kreatifitas dalam memeriahkan Hari Jadi Kudus ke 474,” katanya, Senin (11/9/2023) siang.
Karnaval mobil hias di momen hari jadi Kudus ini, sambung bupati, diharapkan bisa menjadi momentum yang menggembirakan bagi masyarakat.
”Mudah-mudahan mobil hias ini bisa jadi pertunjukkan yang bisa membahagiakan hati masyarakat semua,” ujarnya.
Sementara Eva Marantika, salah seorang warga yang menonton mengaku cukup terhibur dengan adanya karnaval mobil hias ini. Kedatangannya untuk melihat karnaval ini juga tak sendiri, melainkan dengan anaknya yang masih berusia lima tahun.
”Selain menghibur, ini juga bisa menambah wawasan. Jadi lebih tahu tentang potensi-potensi di Kudus,” ucapnya.
Editor: Ali Muntoha



