Senin, 10 Februari 2025

Murianews, Kudus – Pokdarwis Kudus (Kelompok Sadar Wisata) di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah diberi wejangan Bupati Kudus HM Hartopo. Wejangan ini diberikan Bupati Kudus di Taman Krida menjelang purna tugasnya yang tinggal menghitung hari, Kamis (21/9/2023).

Bupati Kudus HM Hartopo mengatakan, Pokdarwis Kudus di desa wisata harus bisa mengembangkan potensi wisata di masing – masing desanya, dengan kreatifitas dan inovasi. Setiap desa wisata bisa saling berdiskusi dan bertukar pengalaman cara mengembangkan potensi wisatanya.

”Mengingat di Kudus sudah mulai banyak desa wisata yang jadi rujukan wisatawan. Jadi selain pengembangan, manajemen juga harus ditata dengan baik,” katanya.

Potensi wisata di setiap desa, sambung Hartopo, juga harus digali agar terus menarik minat wisatawan untuk datang. Terlebih, ketika desa wisata berkembang, otomatis akan menjadikan multiplayer effect peningkatan perekonomian bagi para pelaku UMKM sekitar.

”Kudus ini sebenarnya punya banyak potensi wisata yang luar biasa. Kami juga berharap itu bisa dikembangkan dengan sinergitas dan tour guide lokal uang bisa terintegrasi dengan beberapa pelaku wisata di luar daerah untuk meningkatkan kunjungan wisata,” jelasnya.

Pihaknya tak menampik jika perkembangan pariwisata di Kudus selama kepemimpinannya memang kurang signifikan. Terlebih, dibeberapa tahun terakhir ada pandemi Covid-19 yang tentunya cukup menghambat perkembangan wisata.

”Memang belum ada pengembangan yang signifikan. Kami dari pemerintah juga terbatas untuk membantu pelaku usaha wisata saat pandemi beberapa waktu lalu,” ungkapnya di hadapan Pokdarwis Kudus.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler