Viral, Polisi Kungfu Pemotor yang Mencoba Kabur saat Razia
Zulkifli Fahmi
Selasa, 19 Desember 2023 12:14:00
Murianews, Kudus – Viral sebuah video seorang polisi terpaksa mengeluarkan tendangan kungfu untuk menghentikan pemotor yang mencoba melarikan diri dari razia kendaraan. Sang pengendara motor pun jatuh tersungkur.
Video itu beredar di platform Instagram. Salah satunya diunggah akun Instagram @jatengterkini.id.
Dalam video tampak sejumlah polisi melakukan pemeriksaan atau razia kendaraan di tengah jalan raya. Saat seorang polisi mencoba menghentikan pengendara motor custom, tiba-tiba sang pengendara memacu kendaraannya.
Pemotor itu pun kembali menghindari polisi lain yang mencoba menghentikannya. Polisi lain yang mengenakan jaket hijau pun kemudian mencoba menghentikannya dengan menendang motor pengendara tersebut.
Praktis sang pengendara pun terpelanting dan terjatuh usai di-kungfu polisi tersebut. Sang pengendara tampak rebah di atas aspal jalan.
Sejumlah polisi kemudian mendatangi pemotor tersebut untuk memastikan kondisinya. Sementara polisi lainnya, mengamankan kendaraan pemotor tersebut. Belum diketahui, kapan dan di mana peristiwa itu terjadi.
Unggahan itu pun memantik beragam reaksi dari warganet. Beberapa mempertanyakan langkah yang diambil polisi tersebut.
”Itu jatuh krn di tendang aparat, mmg boleh..? Klu smpk meninggal siapa yg tanggung jwb,” tanya seorang warganet @bendotjaya_89.
Komentar ini pun dibalas warganet lainnya. Salah satunya dari @sayazainulihsan. Ia mengatakan, ditembak pun boleh, siapa tahu dia DPO atau bawa bom.
Beberapa warganet juga mendukung langkah polisi yang menghentikan pemotor ugal-ugalan tersebut.
”Saya mendukung aparatnya supaya mengurangi sampah jalan raya,” kata seorang warganet @radensyahid92.



