Jumat, 21 November 2025

Mereka pun langsung berinisiatif untuk mengadang kereta api dari jarak cukup jauh dari lokasi rel yang putus. Jamin dan Sarmo pun memberikan isyarat agar kereta berhenti.

’’Saya terus berjalan ke barat, kemudian menghentikan kereta api yang hendak melintas itu. Dibantu dengan adik saya (Jamin),’’ jelasnya.

Mereka mengibarkan kaus warna merah agar isyarat itu dilihat masinis. Isyarat itu tampaknya diketahui sang masinis yang akhirnya mencoba menghentikan laju kereta apinya.

’’Awalnya ya sepur (kereta) banter (kencang), saya setop, sepur semakin pelan dan berhasil berhenti. Dan saudara saya, Jamin, juga membantu menghentikan kereta,’’ bebernya.

Beruntung, KA Dharmawangsa Ekspress itu akhirnya berhenti meski ada beberapa gerbong yang sudah melewati rel yang putus.

Sarmo sempat khawatir ada kejadian yang tak diinginkan. Namun, aksinya untuk menyelamatkan kereta api dari bahaya akhirnya membuahkan hasil.

’’Kulo mpun ketar-ketir itu (saya sudah khawatir). Saya bungah sekali (saya bahagia sekali), semua selamet, kereta berhenti, tidak ada kejadian (laka), semua baik baik saja,’’ jelasnya.

Aksi mbah Sarmo dan Jasmin ini sempat viral di sejumlah platform media sosial. Dalam video tampak KA Dharmawangsa berhenti dengan sebagian gerbongnya agak miring.

 

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler