Rabu, 19 November 2025

Selanjutnya, Kasubdit 2 Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Ratna Quratul Ainy diangkat sebagai Kapolres Semarang.

Ia menggantikan AKBP Ike Yulianto Wicaksono yang diangkat menjadi Kapolres Grobogan menggantikan AKBP Dedy Anung yang ditugaskan menjadi Wadirresnarkoba Polda Metro Jaya.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Indrawienny Panjiyoga diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadirreskrimsus Polda Metro Jaya menggantikan AKBP Hendri Umar yang diangkat sebagai Kapolresta Samarinda.

Kemudian Kabid Propam Polda Metro Jaya Kombes Bambang Satriawan diangkat sebagai Kabagbinpam Ropaminal Divpropam Polri, posisinya digantikan Kombes Polisi Radjo Alriadi Harahap.

Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Anggia Natua diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirlantas Polda Kalimantan Selatan (Kalsel). Posisinya digantikan oleh AKBP Argowiyono.

Kasubdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu diangkat sebagai Kapolres Gresik Polda Jawa Timur (Jatim).

Kasubdit 3 Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Uly diangkat sebagai Kapolres Blitar Polda Jatim.

Kapolres Metro Depok Kombes Arya Perdana diangkat sebagai Kapolrestabes Makassar Polda Sulawesi Selatan (Sulsel). Posisinya digantikan oleh Kombes Abdul Waras yang sebelumnya menjabat Kapolrestabes Bandar Lampung.

Tertuang di Empat ST

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler