Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – KPU Kudus, Jawa Tengah, mengonfirmasi pendistribusian logistik untuk Pilkada Kudus 2024 di 132 desa dan kelurahan di Kudus telah rampung.

Ketua KPU Kudus Ahmad Amir Faisol mengungkapkan, seluruh kotak suara beserta logistik lain yang ada di dalamnya dan juga plastik di luar kotak suara telah terdistribusikan semua.

”Jam 12 tadi saya update seluruhnya sudah berada di desa, Alhamdulillah cuacanya mendukung, tidak hujan, jadi pendistribusiannya lancar,” kata dia Selasa (26/11/2024) malam.

Faisol mengungkapkan, dalam pendistribusian logistik Pilkada Kudus 2024 tidak menemui kendala berarti. Hanya saja ada beberapa plastik di luar kotak suara berisi ID Card KPPS dan alat tulis tertukar antardesa.

”Namun hanya beberapa desa saja dan ini sudah beres, jadi kami pastikan seluruhnya sudah terdistribusikan dengan baik,” ungkapnya.

KPU Kudus, Jawa Tengah, sendiri telah mendistribusikan logistik Pilkada Kudus 2024 ke tingkat kecamatan. Pelaksanaan distribusi ini berlangsung selama tiga hari.

Pada Minggu, (24/11/2024), logistik pilkada akan didistribusikan di empat kecamatan. Yakni Kecamatan Dawe, Kecamatan Gebog, Kecamatan Jekulo dan Kecamatan Kaliwungu.

Kemudian di hari kedua atau Senin (25/11/2024), pengiriman juga akan dilaksanakan di empat kecamatan, mulai dari Kecamatan Undaan, Mejobo, Jati dan Bae.

Untuk Kecamatan Kota, proses pendistribusiannya dilaksanakan hari ini langsung ke desa-desa.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler