Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Sejumlah petani di Kudus, Jawa Tengah, menerima bantuan alat pertanian dari Presiden Prabowo Subianto.

Ada sebanyak 19 unit alsintan berbagai jenis yang diberikan. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Bupati Kudus Samani Intakoris pada Selasa (10/6/2025) di Pendapa Kabupaten Kudus.

Bupati Samani merincikan, alsintan itu meliputi traktor roda dua dan empat, transplater, hingga combine. Bantuan itu diserahkan kepada perwakilan Gapoktan, UPJA dan Brigade Pangan di Kabupaten Kudus.

”Traktor roda dua sepuluh unit, roda empat satu unit. Lalu, transplanter tiga unit dan lima unit combine,” ungkapnya, Selasa (10/6/2025).

Penyerahan alsintan itu merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan produksi dengan percepatan pengolahan tanah dan penanaman serentak.

Selain itu, bantuan alat pertanian diharap dapat membantu meningkatkan mutu hasil pertanian. Pengunaan teknologi maju ini juga diharapkan agar usaha tani lebih efisien dan efektif.

”Memang di Kudus, sektor ini kurang diminati terutama pemuda. Hal ini bisa menjadi solusi untuk mengatasi masalah kelangkaan tenaga kerja di sektor pertanian. ,” jelasnya.

Diuapayakan...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler