Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Catur Sugeng Susanto resmi mendaftarkan diri sebagai calon wakil bupati (cawabup) untuk Pilkada 2024 ke DPC PKB Grobogan, Rabu (5/6/2024). Catur ternyata hingga kini masih menjabat Ketua DPC Gerindra Kabupaten Kampar.

Ditanya apakah akan mendaftarkan diri di DPC Gerindra Grobogan, Catur justru mengaku tak mengetahui mekanismenya. Sepengetahuannya, pola Gerindra yakni melalui survei elektabilitas.

”Gerindra, untuk mekanismenya di sini saya kurang tahu ya. Secara umum, tidak ada pendaftaran. Polanya mengusulkan calon yang kira-kira di tengah masyarakat berdasarkan survei, kemudian memiliki elektabilitas yang tinggi,” katanya.

Alih-alih ikut bersaing berebut rekomendasi dari partainya sendiri, Catur Sugeng justru berharap DPC Gerindra Grobogan bisa memiliki calon sendiri di Pilkada Grobogan.

”Kalau Gerindra, harapannya Gerindra bisa mencalonkan sendiri lah di Grobogan. Karena kan Gerindra punya ketua DPC,” imbuhnya.

Catur sendiri sebelum menjadi Ketua DPC Gerindra Kampar, diketahui sempat menjadi kader PKB dan Golkar. Pria asal Desa Ketro, Kecamatan Karangrayung itu juga diketahui sempat menjadi anggota DPRD Kampar dua kali.

Ia kemudian menjadi Wakil Bupati Kampar dan akhirnya menjadi Bupati Kampar hingga 2022 lalu.

Kepada hadirin di kantor DPC PKB, Catur mengaku siap membawa Grobogan menjadi lebih baik dan lebih maju bersama calon bupati Bambang Pujiyanto.

Grobogan butuh keberanian, untuk menjadi lebih baik di masa-masa yang akan datang. Kehadiran Pak Bambang Pujiyanto dan saya akan membuat Grobogan lebih mantap lagi, lebih maju lagi,” ujar dia.

Sebagaimana diberitakan, Catur Sugeng mendaftar sebagai cawabup untuk mendampingi Bambang Pujiyanto alias Totok di Pilkada November 2024 nanti. Dia diantar pimpinan DPD Golkar Grobogan secara langsung dalam pendaftaran kemarin.

Kini, dengan PKB yang punya 8 kursi dan Golkar 3 kursi di DPRD Grobogan, syarat pencalonan telah terpenuhi. Ketua Desk Pilkada DPC PKB Grobogan Nurwibowo mengklaim tak akan ada calon tunggal lagi pada Pilkada tahun ini.

Meski, sebenarnya kapan rekomendasi dari DPP PKB dan Golkar turun belum diketahui secara pasti. Yang pasti, kata Nurwibowo, usai pendaftaran Catur Sugeng, pihaknya telah menutup pendaftaran cabup-cawabup.

Editor: Zulkfli Fahmi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler