Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Seleksi tenaga honorer RSUD Soewondo Pati untuk menjadi karyawan tetap telah usai. Sebanyak 283 tenaga honorer dinyatakan lolos.

Hasil seleksi ini diumumkan usai Direktur RSUD Soewondo Pati, Rini Susilowati menandatangani Surat Pengumuman nomor 008/0874 tentang Daftar Nama Peserta yang Dinyatakan Diterima Sebagai Pegawai Tetap Badan Layanan Umum Daerah Unit Pelaksana Teknis RSUD RAA Soewondo Pati tahun 2025.

Surat tersebut ditangani pada Kamis (17/4/2025) kemarin.

Ratusan tenaga honorer yang dinyatakan lolos dan menjadi karyawan tetap telah mengikuti sejumlah proses seleksi.

Mulai dari tes administrasi. pada Rabu (26/3/2025), tes kompetensi pada Jumat (28/3/2025), tes wawancara pada 10 April hingga 11 April, serta seleksi kesehatan jasmani dan rohani pada 12 April hingga 16 April.

Sebanyak 503 tenaga honorer mengikuti tes untuk menjadi karyawan tetap. Namun, hanya 283 yang dinyatakan lolos dan menjadi karyawan tetap.

Berikut daftar tenaga honorer RSUD Soewondo Pati yang dinyatakan lolos dan menjadi karyawan tetap:

Daftar karyawan tetap...

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler