Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Mendikdasmen sekaligus Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti menghadiri acara Halalbihalal pada Rabu (9/4/2025) malam di gedung Crystal Building UMKU.

Halalbihalal dengan tajuk Satu Hati Bersinergi untuk Kudus Sehat ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh lainnya. Seperti Bupati Kudus Samani Intakoris, Ketua PDM Kudus Noor Muslikhan, Rektor Universitas Muhammadiyah Kudus (UMKU), Edy Soesanto, dan tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan itu, Abdul Mu’ti berbicara soal pentingnya bersilaturahmi.  Abdul Mu’ti mengatakan halalbihalal sebagai bentuk menjalin hubungan yang baik.

Menurutnya, menjalin hubungan yang baik menjadi kunci membangun bangsa yang kuat untuk mencapai berbagai tujuan. 

”Tema yang diangkat di acara halalbihalal ini juga bagus, Satu Hati Bersinergi untuk Kudus Sehat. Dalam konteks ini sehat secara fisik, sosial dan spiritual,” katanya, Rabu (9/4/2025). 

Ia menambahkan, halalbihalal dapat membangun relasi sosial. Membuka hati dan saling memaafkan menurutnya memberikan dampak yang baik bagi satu sama lain. 

”Menjalin relasi memberikan dampak yang baik. Apalagi manusia merupakan makhluk sosial. Membuka hati dan saling memaafkan kepada masyarakat,” sambungnya. 

Ia menambahkan, halalbihalal merupakan budaya yang bagus. Bahkan menurutnya, tradisi halalbihalal di Indonesia tidak hanya dirayakan oleh umat muslim. Melainkan semua kalangan. 

”Masyarakat non muslim biasanya juga merayakan halalbihalal. Ini sebagai bentuk tradisi yang bagus sekaligus Islam di Indonesia ini memiliki ciri khas yang tidak ada di daerah lain,” terangnya. 

Mengaku bersyukur... 

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler