Ini karena kondisi cuaca kurang menentu dan tentunya ada banyak faktor. Masyarakat pun diimbau tetap meningkatkan kewaspadaannya. Utamanya mereka yang tinggal di kawasan rawan bencana.
Jika dalam kondisi seperti ini, maka tidak ada salahnya bersiaga atau setidaknya menyiapkan nomor-nomor darurat yang bisa dihubungi ketika keadaan genting tengah terjadi.
Murianews.com pun telah merangkum sejumlah layanan kegawatdaruratan beserta nomor telepon aktif yang bisa masyarakat Kudus hubungi. Berikut adalah daftarnya.
Murianews, Kudus – Malam pergantian tahun baru tentu menjadi momen yang menyenangkan bagi sebagian besar masyarakat Kudus, Jawa Tengah. Namun jangan lengah dengan kondisi darurat yang bisa saja terjadi sehingga perlu untuk mencatat nomor darurat.
Ini karena kondisi cuaca kurang menentu dan tentunya ada banyak faktor. Masyarakat pun diimbau tetap meningkatkan kewaspadaannya. Utamanya mereka yang tinggal di kawasan rawan bencana.
Jika dalam kondisi seperti ini, maka tidak ada salahnya bersiaga atau setidaknya menyiapkan nomor-nomor darurat yang bisa dihubungi ketika keadaan genting tengah terjadi.
Murianews.com pun telah merangkum sejumlah layanan kegawatdaruratan beserta nomor telepon aktif yang bisa masyarakat Kudus hubungi. Berikut adalah daftarnya.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kudus.
(0291) 425021/ Call Center 112
WA: 08112996112
Kamu bisa menghubungi BPBD Kudus ketika terjadi peristiwa kegawatdaruratan. Mulai dari bencana alam, evakuasi korban kecelakaan atau evakuasi Binatang masuk rumah.
Damkar...
Pemadam Kebakaran (Damkar) Kudus
Call Center 112 / (0291) 436113
Seperti namanya, tupoksi dari Pemadam Kebakaran Kudus tentu berkaitan dengan proses pemadaman kebakaran. Namun kamu juga bisa menelpon petugas damkar ketika kondisi gawat darurat lainnya yg membutuhkan petrolongan profesional. Nomor darurat tersedia di atas
Polres Kudus
WA: 082137066566
Polres Kudus membuka layanan aduan 24 jam untuk masyarakat Kudus. Namanya adalah Lapor Pak Kapolres. Masyarakat yang mengalami gangguan kamtibmas bisa segera menghubungi nomor yang tertera.
PMI Kabupaten Kudus
Tlp/Fax: (0291) 437078 & 445689
PMI Kabupaten Kudus menjadi salah satu organisasi vital dalam hal kegawatdaruratan. Bila masyarakat Kudus membutuhkan pertolongan dari PMI Kudus, maka bisa menghubungi nomor tersebut.
PLN Kudus
(0291) 123
PLN Kudus secara umum memang membuka layanan call center di tiap kota. Tinggal menambahkan kode nomor wilayah di depan angka 123, maka akan terhubung ke customer service PLN.
Kegawatdaruratan lainnya...
Dinas PKPLH Kudus
WA: 0811489058
Dinas PKPLH Kudus berkaitan dengan perimbasan pohon yang nyaris tumbang atau perawatan agar pohon tersebut tidak tumbang. Jika terjadi angin besar dan ada pohon nyaris tumbang di wilayahmu, tidak ada salahnya mengontak nomor tersebut.
Atau kamu juga bisa menghubungi BPBD Kudus maupun Damkar yang memiliki respon cukup cepat di situasi kegawatdaruratan.
Rumah Sakit Umum Daerah Loekmono Hadi Kudus
Telp.(0291)444001/Fax.(0291)438195
SPGDT : 08112899119
Rumah sakit ini merupakan rumah sakit milik pemerintah daerah. Bila terjadi hal darurat dan membutuhkan penanganan medis dan jika jaraknya tidak cukup jauh dari lokasi kegawatdaruratan, maka kamu bisa menelpon nomor darurat layanan yang tersedia.