Anggaran Makan Bergizi Gratis Kudus Rp 17 M, Hanya Cukup untuk 5 Hari

Anggara Jiwandhana
Rabu, 8 Januari 2025 21:34:00

Murianews, Kudus – Pemkab Kudus, Jawa Tengah, telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 17,38 miliar untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis atau MBG bagi siswa jenjang SD dan SMP. Namun anggaran tersebut hanya cukup untuk lima hari saja.
Selain itu juga belum bisa menyasar seluruh cakupan sasaran yang diperkirakan mencapai 206.000 jiwa. Meliputi anak sekolah jenjang pendidikan SD dan SMP serta santri pondokan, ibu hamil, dan balita.
Anggaran tersebut, hanya cukup untuk mengakomodir makan bergizi gratis untuk 73.655 siswa di jenjang pendidikan SD dan SMP saja. Tidak bisa mencakup semua MI dan MTS ataupun lembaga pendidikan yang sederajat.
Plh Bupati Kudus Revlisianto Subekti mengungkapkan hal tersebut, Rabu (8/1/2025).
Revli menambahkan, penyiapan anggaran ini merupakan tindak lanjut dari adanya edaran dari Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan yang meminta kabupaten/kota mencadangkan Dana Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD).
Sedang untuk lokasi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau dapur MBG, Pemkab Kudus mengusulkan tujuh tempat dengan memanfaatkan bangunan SD yang digabungkan dengan SD lain.
Daftar usulan dapur MBG...
- 1
- 2