Kamis, 20 November 2025

Murianews, JakartaJaleswari Pramodhawardani telah mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatan Deputi V Kepala Staf Kepresidenan (KSP) pada tanggal 1 Februari 2024.

Pengumuman ini dilakukan melalui siaran pers yang diunggah di media sosial (Mesdos) Instagram pribadinya, Rabu (31/1/2024).

Dalam siaran persnya, Jaleswari menyatakan bahwa keputusan ini didasarkan pada pertimbangan etika dan keyakinan pribadi yang harus dipegang.

Dia secara resmi telah mengajukan permohonan pengunduran diri kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Kepala Staf Kepresidenan.

Salah satu alasan utama di balik keputusannya ini adalah untuk menghindari dipersepsikan sebagai beban politik bagi Presiden dan lembaga kepresidenan secara umum.

Jaleswari menyadari pentingnya netralitas dan profesionalisme pemerintah terutama di tengah situasi politik yang sensitif.

”Dengan penuh kesadaran, saya perlu menghindari situasi di mana saya dapat dianggap sebagai beban politik bagi Bapak Presiden maupun lembaga kepresidenan secara umum dikarenakan pilihan politik pribadi saya,” ungkapnya seperti dikutip murianews.com, Kamis (1/2/2024).

Selain itu, Jaleswari juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan yang mungkin terjadi selama masa jabatannya sebagai Deputi V Kepala Staf Kepresidenan.

Langkah ini diambilnya sebagai wujud tanggung jawab dan integritas terhadap tugas yang telah diemban.

Komentar

Terpopuler