Rabu, 19 November 2025

Hasto juga mengkritik kualitas kepemimpinan Bobby Nasution sebagai Wali Kota Medan, yang menurutnya tidak mampu menyelesaikan sejumlah masalah penting, seperti pembangunan Lapangan Merdeka dan gelanggang remaja yang terhambat.

Ia mengingatkan bahwa kemajuan sebuah daerah harus dinilai dengan objektif, bukan berdasarkan hubungan kekuasaan.

”Jangan sampai hanya karena menantu Pak Jokowi maju, segala cara dipakai,” ujar Hasto.

Ia menegaskan bahwa politik harus mengutamakan aspirasi rakyat, tanpa intervensi kekuasaan.

Hasto mengimbau agar kader PDIP di berbagai daerah tidak takut menghadapi tekanan dari Partai Coklat dan tetap memperjuangkan suara rakyat.

”Rakyat punya kedaulatan menentukan pemimpin, dan kita percaya bahwa suara rakyat adalah suara Tuhan,” kata Hasto.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler