Pilkada 2024
Tiga Sosok Ini Diprediksi Maju Pilkada Grobogan
Saiful Anwar
Senin, 26 Februari 2024 20:53:00
Murianews, Grobogan – Setidaknya ada tiga sosok yang diprediksi meramaikan Pilkada Grobogan 2024. Ketiganya merupakan sosok yang sudah cukup familiar di lingkungan pemerintahan maupun perpolitikan Kota Kedelai.
Berikut tiga sosok yang digadang-gadang bakal menjadi kandidat pada pemilihan kepala daerah atau Pilkada2024 mendatang.
Bambang Pujianto, Wakil Bupati (Wabup) Grobogan
Wabup Grobogan saat ini, Bambang Pujiyanto digadang-gadang menjadi sosok yang bakal menjadi kandidat Pilkada Grobogan 2024. Mantan Direktur RSUD Purwodadi itu memiliki kans terbuka, terlebih manuvernya pindah partai dari PDIP beberapa waktu lalu.
Pria yang disapa Totok itu memutuskan pindah ke PKB pada 30 Agustus 2023 lalu. Plt Ketua DPC PKB Grobogan KH Musyafa’ Zein saat itu menerangkan kepada Murianews.com bahwa sebenarnya berlabuhnya Totok ke partai pimpinan Cak Imin itu sudah cukup lama.
Secara blak-blakan, KH Musyafa bahkan menyebut Totok menyatakan alasan pindah partai karena ingin mencalonkan diri menjadi bupati Grobogan.
Wabup Totok sendiri saat ditanya terkait alasannya memilih PKB sebagai pelabuhan politiknya, menurutnya sudah takdir.
”Sak dremo nglakoni (hanya sekadar menjalani). Sudah takdir Gusti Allah seperti itu,” katanya singkat saat itu.
Indri Agus Velawati, Putri Bupati Grobogan Sri Sumarni
Nama Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Grobogan Indri Agus Velawati juga disebut-sebut akan meramaikan Pilkada tahun ini.
Sebelum menjabat Kepala Dinsos per 3 Januari 2024, Indri merupakan sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Grobogan. Jabatannya sebelum sekretaris di Disperindag yakni kabid perdagangan.
Dari pantauan Murianews.com, Indri sejak menjadi Kadinsos membuat akun baru di Instagram, @mb_indri_peduli. Di akun itu, berbagai kegiatan Indri diunggah secara berkala.
Meski begitu, ibu dua anak itu enggan berkomentar soal potensi dirinya maju pada Pilkada 2024 nanti. Dalam perjumpaan dengan awak media pada Jumat (23/2/2024) lalu, dia tak bersedia memberikan keterangan apa pun.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Grobogan Sri Sumarni juga enggan berkomentar soal politik. Bupati dua periode itu hanya tersenyum saat ditanya awak media.
Sugeng Prasetyo, Ketua PDC Gerindra Grobogan sekaligus Wakil Ketua DPRD Grobogan
Sugeng Prasetyo tentu sudah bukan nama asing di kancah perpolitikan Grobogan. Pada 2015 lalu, dia juga sempat maju pemilihan bupati dan wakil bupati Grobogan.
Berpasangan dengan Icek Baskoro, sayangnya dia gagal memenangkan kontestasi. Pasangan Sri Sumarni-Edy Maryono dengan nomor urut 2 kala itu keluar sebagai pemenang Pilkada.
Tahun ini, Sugeng menjadi kandidat yang berpotensi maju kembali. Apalagi, berdasarkan prediksi caleg yang lolos ke DPRD Grobogan, Gerindra diperkirakan mampu memperoleh delapan kursi.
Jumlah kursi itu naik signifikan dibanding kursi saat ini, yakni lima kursi. Raihan delapan kursi itu pun mendekati target yang dicanangkannya, yakni 10 kursi.
Pada Pemilu 2024 ini, Sugeng sendiri tidak lagi maju caleg. Sang anaknya lah yang maju, namanya Alif Sugeng. Alif diprediksi menjadi salah satu pemilik kursi DPRD Grobogan.
Pada 9 Juni 2023 lalu, saat Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menyambangi Grobogan, Sugeng menjawab singkat ketika ditanya soal kans dirinya maju Pilkada 2024.
”Kita ikuti perkembangannya,” katanya saat itu.
Editor: Cholis Anwar



