Info Haji 2024
Ini Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji Grobogan
Saiful Anwar
Selasa, 21 Mei 2024 14:49:00
Murianews, Grobogan – Jemaah haji asal Grobogan, Jawa Tengah dijadwalkan akan berangkat pada 27 Mei 2024 mendatang. Sebanyak 1.197 jemaah itu pun sudah berpamitan dengan Bupati Grobogan di pendapa kabupaten, Senin (20/5/2024).
Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Grobogan Ali Muhtarom mengatakan, pemberangkatan jemaah dilakukan pada Senin (27/5/2024) pagi pekan depan. Sebagaimana diketahui, Grobogan mendapatkan jatah empat kloter dalam pelaksanaan haji tahun ini, yakni kloter 59, 60, 61, dan 62.
Pemberangkatan tanggal 27 Mei 2024, untuk kloter 59 dijadwalkan masuk Asrama Haji Donohudan pukul 11.00 WIB, kemudian kloter 60 pukul 15.00 WIB. Selanjutnya, untuk kloter 61 pada pukul 17.00 WIB, dan kloter 62 tanggal 28 Mei 2024 pukul 06.00 WIB.
Dengan demikian, lanjut Ali, pemberangkatan dari Pendapa Kabupaten Grobogan dijadwalkan sekitar dua sampai tiga jam sebelum jadwal tiba di asrama haji. Untuk kloter 59 misalnya, akan diberangkatkan dari Grobogan pada sekitar pukul 08.00 WIB hingga pukul 09.00 WIB.
Ali lebih lanjut menambahkan, jumlah jemaah haji asal Grobogan masih mungkin mengalami penambahan. Sebab, hingga kini masih ada tiga jemaah cadangan yang sudah lunas pembayarannya.
”Ini ada 3 cadangan lunas yang siap berangkat. Namun masih nunggu dari PPIH (Panitia Penyeleggara Ibadah Haji) embarkasi untuk mengisi seat kloter yang kosong,” imbuhnya.
Untuk diketahui, jumlah 1.197 jemaah itu berkurang dari total jumlah jemaah yang telah mengikuti manasik sebelumnya, yakni 1.199 jemaah. Sebab, ada jemaah yang sakit dan terpaksa tak bisa berangkat ke Tanah Suci tahun ini.
Sebelumnya diberitakan, jemaah haji Grobogan tahun ini dibagi atas 4 kloter. Untuk kloter 59 sejumlah 198 jemaah bersama dengan jemaah asal Kabupaten Semarang. Kemudian kloter 60 sejumlah 352 jemaah, kloter 61 sebanyak 352 jemaah, dan kloter 62 gabungan dengan Kabupaten Demak sejumlah 295 jemaah.
Editor: Dani Agus



