Rabu, 19 November 2025

Banyak rumah tampak rusak di berbagai sisi. Di halaman dan bahkan di dalam rumah-rumah itu juga tampak ada banyak sampah akar-akar pohon hingga tumpukan lumpur.

Tak hanya rumah yang berbahan papan, rumah-rumah tembok pun terdampak banjir cukup parah. Terutama yang berada persis di titik jebolan tanggul.

Banjir yang datang kedua kalinya, Sabtu (25/1/2025) kemarin memang membikin kondisi rumah-rumah makin parah.

Sebab, tanggul yang jebol pada Selasa (21/1/2025) belum sepenuhnya diperbaiki, air bah datang lagi.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak seorang polisi dengan didampingi warga atau perangkat desa setempat berkeliling mengumumkan bakal terjadi banjir susulan. Sebab, arus deras Sungai Tuntang sudah muncul di daerah hulu.

Warga diimbau untuk mengungsi. Warga pun kemudian ke tempat pengungsian di balai desa dan masjid desa setempat.

Hingga Minggu (26/1/2025) pagi ini, dalam catatan BPBD masih terdapat 182 pengungsi dari 55 keluarga di Desa Baturagung.

Mengungsi Lebih Lama...

Komentar

Terpopuler