Rabu, 19 November 2025

Karnaval Imlek Pati memang ditunggu sejumlah masyarakat Kabupaten Pati. Mereka ingin menyaksikan hiburan gratis di momen libur panjang ini.

Salah satu warga, Erik S, mengaku sudah menunggu momen ini. Bapak rumah tangga ini mengaku menunggu perhelatan karnaval Imlek setiap tahunnya.

”Kangen memang. Ingin lihat Karnaval Imlek. Ada barongsai, leang-leong dan sebagainya. Sekalian mau mengajak anak dan istri besok,” tandas dia.

Diketahui, selain Karnaval Imlek, Kelenteng Hok Tik Bio Pati juga menggelar Pasar Imlek hingga makan bergizi gratis (MBG). Makan bergizi gratis yang dimulai sejak Senin (27/1/2025) kemarin dan berakhir pada Rabu (29/1/2025) ini menyuguhkan 1.500 porsi setiap harinya.

Editor: Budi Santoso

 

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler