Firman Soebagyo menjelaskan sudah ada aturan terkait pemanfaatan bantuan ini. Sebagai pemberi aspirasi, tentunya ia akan konsisten akan pengawasan.
”Kami berkomitmen dengan Pak Menteri dan Pak Dirjen juga dengan BPK, dan dinas jika itu ditemukan nanti disewakan kepada penebas dan pengusaha besar tentunya melanggar aturan. Apalagi tidak pernah melaporkan dan ini ada contoh yang proses di tarik karena melanggar aturan,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati Pati Sudewo mengucapkan terima kasih kepada Firman Soebagyo yang telah memberikan bantuan combine ini.
”Saya atas nama para petani Kabupaten Pati mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada bapak Firman Soebagyo Angota Komisi lV DPR RI dari partai Golkar yang telah membantu petani kami berupa tiga combine,” tuturnya.
Sudewo pun berharap bantuan dapat bermanfaat bagi para petani di Bumi Mina Tani. Sehingga meningkatkan produksi pertanian.
“Dengan bantuan ini akan mempermudah dan memperlancar untuk menyejahterakan petani,” ucap dia.
Ia juga mengingatkan kepada penerima agar tidak menyalahgunakan bantuan yang diberikan ini. Pihaknya juga akan melakukan pengawasan terhadap hal tersebut.
Murianews, Pati – Petani Kabupaten Pati, Jawa Tengah mendapatkan bantuan tiga alat mesin pertanian (alsintan), Combine Harvester. Bantuan itu disalurkan guna mendukung ketahanan pangan nasional.
Penyerahan bantuan dari aspirasi Anggota Komisi IV DPR RI Firman Soebagyo dilakukan di Pendapa Kabupaten Pati, Senin (2/6/2025) sore.
Hadir dikesempatan itu, Bupati Pati Sudewo, Wakil Bupati Pati Risma Ardhi Chandra, Kepala Dinas Pertanian Pati Niken Tri Meiningrum, dan perwakilan kelompok tani penerima bantuan.
Bantuan senilai sekitar Rp 1,5 miliar itu diberikan pada Kelompok Tani Pangentasan Desa Tegalombo, Kecamatan Dukuhseti.
Kemudian, Kelompok Tani Rejo Tani Desa Bumirejo, Kecamatan Wedarijaksa dan Kelompok Tani Sido Dadi Desa Karangwotan, Kecamatan Pucakwangi.
”Program bantuan ini untuk mendukung kegiatan pertanian masyarakat Kabupaten Pati,” kata Firman Soebagyo.
Ia mengungkapkan, program tersebut guna meningkatkan produktivitas pertanian. Bantuan itu diharapkan dapat memberikan manfaat pada kelompok tani.
”Itu sudah diatur dalam ketentuan program ini untuk kepentingan masyarakat. Bukan untuk disewakan untuk penebas dan lain sebagainya,” kata politikus Golkar itu.
Sementara itu...
Firman Soebagyo menjelaskan sudah ada aturan terkait pemanfaatan bantuan ini. Sebagai pemberi aspirasi, tentunya ia akan konsisten akan pengawasan.
”Kami berkomitmen dengan Pak Menteri dan Pak Dirjen juga dengan BPK, dan dinas jika itu ditemukan nanti disewakan kepada penebas dan pengusaha besar tentunya melanggar aturan. Apalagi tidak pernah melaporkan dan ini ada contoh yang proses di tarik karena melanggar aturan,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati Pati Sudewo mengucapkan terima kasih kepada Firman Soebagyo yang telah memberikan bantuan combine ini.
”Saya atas nama para petani Kabupaten Pati mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada bapak Firman Soebagyo Angota Komisi lV DPR RI dari partai Golkar yang telah membantu petani kami berupa tiga combine,” tuturnya.
Sudewo pun berharap bantuan dapat bermanfaat bagi para petani di Bumi Mina Tani. Sehingga meningkatkan produksi pertanian.
“Dengan bantuan ini akan mempermudah dan memperlancar untuk menyejahterakan petani,” ucap dia.
Ia juga mengingatkan kepada penerima agar tidak menyalahgunakan bantuan yang diberikan ini. Pihaknya juga akan melakukan pengawasan terhadap hal tersebut.
”Harapan kami kepada petani yang menerima gunakan sebaik-baiknya jangan sampai di komersialkan. Saya minta dinas pertanian untuk mengkoordinir dan mengaturnya,” pungkasnya.
Editor: Zulkifli Fahmi