Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Aliansi Masyarakat Pati Bersatu (AMPB) bakal demo di Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Aksi ini untuk mendesak KPK agar segera menetapkan Bupati Pati Sudewo sebagai tersangka dalam kasus korupsi di Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA).

AMPB pun kembali membuka posko penggalangan donasi di depan Kantor Bupati Pati. Di posko itu terdapat spanduk bertuliskan ’Penggalangan donasi Rp 5.000 dari masyarakat Pati bersatu untuk aksi demo di Gedung KPK RI Jakarta’.

”Penggalangan donasi Rp 5000 dari masyarakat Kabupaten Pati untuk akomodasi kita. Yang mana Aliansi Masyarakat Pati Bersatu akan melakukan demo di gedung KPK di Jakarta,” kata Koordinator AMBP, Supriyono, Rabu (20/8/2025).

Lelaki yang akrab disapa Botok ini menjelaskan aksi tersebut rencananya digelar dua hari, yakni tanggal 2 hingga 3 September 2025. Menurutnya, Sudewo sudah memenuhi syarat untuk ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.

”Tuntutannya mendesak KPK menetapkan Bupati Pati Sudewo menjadi tersangka. Karena menurut data kita bapak Sudewo sudah layak ditetapkan jadi tersangka dalam kasus suap proyek DJKA,” tegasnya.

Pihaknya saat ini masih mendata jumlah massa aksi yang akan berangkat ke Jakarta. Ia memperkirakan jumlah massanya mencapai 500 orang lebih.

”(Jumlah) Massa masih dalam pendataan. Kalau dari Aliansi Masyarakat Pati Bersatu sekitar 500 orang lebih. Itu belum termasuk dari masyarakat Pati (lainnya),” ujarnya.

AMBP juga akan menyiapkan armada untuk memberangkatkan massa ke gedung KPK RI. Jumlahnya diperkirakan mencapai puluhan armada yang terdiri dari bus dan truk.

”Kita bawa bus sama truk. Truk yang terdata sudah 20 lebih. Kalau bus baru 2,” pungkasnya.

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Terpopuler