Kamis, 20 November 2025

Ia menyampaikan, tujuan adanya kegiatan ini yakni untuk memperkenalkan masakan luar negeri. Namun, tetap menggunakan bahan dasar Indonesia.

’’Mereka sebelumnya juga sudah presentasi terkait makanan yang akan dibuat. Kemudian eksekusinya hari ini,’’ terangnya.

Ia menambahkan ada berbagai hal yang nantinya menjadi penilaian. Mulai dari proses pembuatan makanan, kerjasama tim, tanggungjawab individu dan lainnya.

’’Harapan kami adanya P5 ini bisa mengenalkan anak-anak makanan dari negara lain,’’ imbuhnya.

Sementara itu, salah seorang siswa kelas 6A, Josephine Kayla Christianto bersama timnya membuat Oshi Kabau, yakni sushi yang isiannya menggunakan daging kerbau. Ia dan timnya membuat tiga roll sushi yang dipotong menjadi 15 bagian.

’’Pilih sushi karena suka dan tertarik bikin saja. Bahannya kami menggunakan daging kerbau, nasi, rumput laut, dan telur, wortel, dan timun,’’ katanya, Rabu (13/11/2024).

Sushi

Komentar

Berita Terkini