Kamis, 20 November 2025

Murianews, KudusBupati Kudus Samani Intakoris meminta agar tidak ada pegawai titipan di PDAM Kudus. Dirinya ingin PDAM Kudus bekerja dengan baik dan fokus melayani masyarakat. 

Pernyataan tersebut diungkapkan Bupati Samani saat meresmikan gedung baru PDAM di Kelurahan Mlati Kidul, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Jumat (25/4/2025).

Samani menjelaskan, kejadian dugaan jual beli jabatan yang pernah terjadi di PDAM Kudus yang pernah terjadi menjadi bahan evaluasi. Menurutnya, lebih baik fokus memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat. 

”Jangan sampai ada titipan, lebih baik fokus meningkatkan SDM sendiri. Melayani masyarakat dengan baik,” katanya. 

Samani juga meminta agar BUMD tidak loyo. Melainkan harus terus berinovasi dan melakukan evaluasi pelayanan untuk masyarakat agar semakin baik. 

”Hal ini berlaku untuk BUMD yang lainnya juga. Semua BUMD yang ada di Kudus jangan loyo harus terus berinovasi,” sambungnya. 

Ia menambahkan, ketika ada komplain hendaknya juga harus direspon dengan cepat. Menurutnya segala bentuk aduan harus ditanggapi dengan baik. 

”Harus merespon dengan cepat apabila ada aduan. Pelayanan juga harus baik. PDAM Kudus harus sehat,” terangnya. 

Kinerja Karyawan...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler