Kamis, 20 November 2025

Tak hanya itu, di sepanjang jalur Whoosh juga terdapat pagar untuk mengantisipasi adanya benda asing masuk ke dalam jalur.

Dari hasil investigasi, ODGJ itu masuk ke jalur perlintasan kereta cepat melalui saluran air yang terhubung dengan area sungai.

Kejadian itu pun menjadi bahan evaluasi KCIC dalam meningkatkan keamanan di area tersebut. Itu dilakukan guna mencegah potensi pelanggaran akses di masa mendatang.

Eva menyampaikan, KCIC menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami penumpang akibat keterlambatan perjalanan.

Dipastikan bahwa saat ini, jalur telah dinyatakan aman, dan perjalanan kereta cepat Whoosh telah kembali normal.

”Keselamatan dan kenyamanan penumpang selalu menjadi prioritas utama. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan keamanan dan keandalan operasional kereta cepat Whoosh,” katanya pula.

Komentar

Terpopuler