Kamis, 20 November 2025

Murianews, Jakarta – Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas langsung disambut teriakan maling saat keluar dari Gedung Merah Putih KPK, Senin (1/9/2025).

Diketahui, pria asal Rembang itu diperiksa KPK terkait kasus korupsi kuota Haji pada tahun 2023-2024. Ia diperiksa sekitar tujuh jam oleh penyidik KPK.

Dalam video yang beredar di sejumlah media sosial, Yaqut langsung diteriaki maling dan beberapa umpatan kasar saat berjalan dari Gedung KPK menuju mobilnya. Teriakan itu disebut datang dari kelompok massa, Aliansi Masyarakat Pati Bersatu.

Pada saat bersamaan, kelompok massa itu memang mendatangi Gedung KPK untuk menggelar aksi damai menuntut agar Bupati Pati Sudewo segera ditetapkan tersangka.

Melansir dari Tribunnews.com, Yaqut keluar dari Lobi KPK sekitar pukul 16.22 WIB, Senin (1/9/2025). Ia pun langsung disambut sorakan oleh warga Pati yang menggelar aksi di KPK.

Dari arah yang sama, teriakan ”sama seperti Sudewo” hingga ”maling” terdengar jelas ditujukan kepada Yaqut.

Sorakan tersebut terus bergema hingga Yaqut memasuki mobil Toyota Fortuner hitam berpelat nomor B 1811 QN yang telah menunggunya.

Dicecar 18 Pertanyaan... 

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler