Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Pemkab Kudus, Jawa Tengah, akan mengirimkan Kampung Budaya Piji Wetan untuk mewakili Kudus tampil di Anjungan Jawa Tengah Taman Mini Indonesia Indah. Rencananya, mereka akan merepresentasikan kesenian Kudus pada 12 Mei 2024 mendatang.

Selain Piji Wetan, Pemkab Kudus akan membawa sejumlah produk usaha mikro kecil menengah alias UMKM untuk ikut serta ditampilkan di anjungan Jateng tersebut.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata atau Disbudpar Kudus Mutrikah menyampaikan, para pelaku seni di Kampung Budaya Piji Wetan nantinya akan menampikan kesenian tentang sejarah sebuah kayu dari Pegunungan Muria yang Istimewa.

”Kudus punya banyak beragam kesenian, sejarah dan budaya,nah pada kali ini Pemkab Kudus akan mengutus mereka untuk menampilkan sebuah historikal itu,” kata Tika, Kamis (25/4/2024).

Dia menambahkan, pengenalan budaya Kudus ini tentu sangat baik bagi keberlangsungan ekosistem pariwisata di Kota Kretek. Semakin banyak budaya yang terekspos dunia luar, maka semakin banyak pula ketertarikan wisatawan untuk  berkunjung ke Kudus.

Karena inilah pihaknya mendorong semua pelaku wisata dan budaya, utamanya yang berada di Desa Wisata untuk semakin aktif dalam mempromosikan keunggulannya.

Dengan begitu, makin banyak wisatawan yang akan berkunjung ke Kudus, terutama ke wisata yang mereka sajikan dan kembangkan.

”Ini tentu baik bagi semua, karena itu kami mendorong desa wisata di Kudus agar bisa terus berkembang dan jangan berhenti mempromosikan keunggulannya,” tambah Tika.

Pemkab Kudus sendiri, kini akan mulai mengevaluasi desa-desa wisata yang ada di Kudus. Apabila kedapatan tidak aktif kembali, tentu statusnya sebagai desa wisata akan dihapuskan.

”Mereka yang masih konsisten merasakan manfaatnya. Kami sering ajak kolaborasi dengan kegiatan pemerintah, seperti saat kami menggelar kesenian dan bazar promosi ekonomi kreatif atau acara lainnya,” ungkap dia.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler