Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Sebanyak 15.779 lembar surat suara dimusnahkan dengan cara dibakar di halaman KPU Grobogan, Selasa (13/2/2024). Belasan ribu surat suara itu diketahui rusak dan berlebih. 

Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo mengatakan, dari total surat suara yang dimusnahkan itu, rinciannya yakni 428 lembar surat suara pemilihan presiden (Pilpres). Kemudian 2.188 lembar surat suara caleg DPR RI dan 8.530 lembar surat suara caleg DPD RI.

Selanjutnya, 1.754 lembar surat suara caleg DPRD Provinsi serta 2.879 lembar surat suara caleg DPRD Kabupaten/Kota.

”Mulai hari ini atau H-1 pemungutan suara, tidak ada lagi surat suara yang berada di luar kotak suara. Semua surat suara rusak dan berlebih kita musnahkan,” ungkap Agung. 

Dia menjelaskan, pemusnahan surat suara ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kecurangan pada saat proses pencoblosan atau pemungutan suara. Dengan demikian, tidak ada potensi penyalahgunaan surat suara. 

”Surat suara yang rusak atau yang lebih kita musnahkan agar tidak disalahgunakan,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Agung Sutopo juga membantah adanya kabar terjadinya kelebihan surat suara di salah satu wilayah. Menurutnya, distribusi logistik di wilayah Grobogan, termasuk surat suara sudah disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS).

”Tidak ada (kelebihan suara), kita jamin. Adanya ya ini yang kita musnahkan,” jelasnya.

Untuk diketahui, sebelumnya KPU Grobogan mulai melakukan pergeseran logistik coblosan dari gudang ke masing-masing desa sejak Senin (12/2/2024) kemarin. Pergeseran logistik Pemilu 2024 dari sejumlah gudang ke desa di 19 kecamatan dilakukan hingga sore ini. 

Gudang-gudang itu yakni gudang KPU di Putat Purwodadi, Gedung Serbaguna Dewi Sri Purwodadi, GOR Desa Ketangirejo, Godong, GOR Tegowanu Kulon, GOR Kaliwenang, Tanggungharjo, GOR Leyangan Penawangan.

Kemudian di GOR Tlogotirto di Kecamatan Gabus, Gudang Mayahan di Kecamatan Tawangharjo, GOR Klambu, serta Gudang Dapurno di Kecamatan Wirosari.

Agung menyatakan tidak ada kendala selama proses pergeseran tersebut. ”Pergeseran logistik sampai sore ini tidak ada laporan kendala berarti. Prosesnya lancar,” katanya.

Editor: Supriyadi

Komentar