Di urutan pertama ada Elaf Kinda Hotel yang berjarak 433 meter dari Masjidil Haram.
Hotel ini berjarak 717 meter dari Masjidil Haram. Lebih jauh dari hotel pertama. Hotel ini menawarkan beberapa tipe kamar yang masih available pagi ini.
Murianews, Makkah – Mulai banyaknya jemaah haji pasutri yang kebelet gituan di kamar barokah usai rampungnya prosesi haji, membuat Murianews penasaran dengan harga kamar hotel di Makkah saat ini.
Berbekal aplikasi andalan yang selalu menemani melakukan traveling –bahkan ke luar negeri– Murianews mencoba menyusun beberapa opsi yang ada per hari ini, Senin (24/6/2024).
Untuk memperkecil opsi, Murianews.com masuk dengan keterangan check in hari ini (24/6/2024) dan check out besok (26/6/2024).
Murianews.com kemudian memfilter hasil pencarian agar hanya menampilkan hotel dengan harga maksimum Rp 5 juta per malam. Untuk dua orang. Sudah termasuk sarapan. Sudah termasuk pajak.
Murianews.com juga memfilter kamar dengan tipe kasur 1 double bed atau 1 king bed atau 1 queen bed karena perbedaan harga.
Gak lucu juga kan jemaah haji pasutri mau gituan tapi kasurnya pisahan. Ilfill banget pasti liatnya.
Kecuali pasutri tersebut sudah terbiasa dengan berbagai ’’jurus’’ yang membuat mereka harus pindah ke sana kemari untuk gituan.
Untuk menperkecil hasil penelusuran, Murianews.com juga tidak menyajikan hotel yang berjarak lebih dari satu kilometer dari Masjidil Haram.
Hasil pencarian juga diurutkan dari harga yang termahal hingga terendah. Dan berikut hasilnya untuk pagi ini WAS.
1. Elaf Kinda Hotel
Di urutan pertama ada Elaf Kinda Hotel yang berjarak 433 meter dari Masjidil Haram.
Harga kamar dengan luas 18 meter persegi dengan kasur tipe double bed ditawarkan Rp 5.093.054 per malam.
Foto kamar tipe double bed di Elaf Kinda Hotel. (Murianews/Istimewa)
2. Makarem Ajyad Makkah Hotel
Hotel ini berjarak 717 meter dari Masjidil Haram. Lebih jauh dari hotel pertama. Hotel ini menawarkan beberapa tipe kamar yang masih available pagi ini.
Ada tipe superior king bed dengan luas kamar 23 meter persegi ditawarkan dengan harga Rp 4.622.469 per malam.
Kamar superior king bed di Makarem Ajyad Makkah Hotel. (Murianews/Istimewa)
3. Elaf Al Mashaer Hotel
Masih di kawasan Ajyad, ada Elaf Al Mashaer Hotel yang berjarak 699 meter dari Masjidil Haram.
Hotel ini memiliki kamar tipe double queen seharga Rp 4.149.895 per malam. Tidak ada keterangan berapa luas kamar ini.
Kamar tipe double queen di Elaf Al Mashaer Hotel. (Murianews/Istimewa)
4. Al Ebaa Hotel
Hotel ini hampir satu kilometer jaraknya dari Masjidil Haram. Persisnya 968 meter.
Kamar tipe deluxe double ditawarkan seharga Rp 2.371.369 per malam. Tidak ada keterangan berapa luas kamar ini.
Kamar tipe deluxe room di Al Ebaa Hotel. (Murianews/Istimewa)
Itu tadi adalah hasil penelusuran Murianews.com, Senin (24/6/2024) pagi ini. Harga tentu akan sangat mungkin untuk berubah dalam beberapa waktu ke depan.
Demikian juga dengan ketersediaan kamar. Jadi gimana nih jemaah haji pasutri? Tertarik untuk hunting kamar barokah di area Masjidil Haram?
