Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara – Peristiwa kebakaran menimpa rumah salah satu anggota DPRD Kabupaten Jepara Agus Sutisna, Sabtu (21/10/2023). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam amukan si jago merah itu.

Kasi Damkar pada Satpol PP dan Damkar Kabupaten Jepara Surana mengatakan, rumah politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu berada di RT 16, RW 3 Desa Kecapi, Kecamatan Tahunan.

Surono menerangkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Pihaknya menerima laporan pada pukul 07.36 WIB. Sementara petugas damkar tiba di tempat kejadian perkara (TKP) pukul 07.45 WIB.

”Sumber api dari korsleting listrik,” ungkap Surana.

Surana menyebutkan, area rumah Ketua Komisi A DPRD Jepara itu luasnya sekitar 15 X 30 meter. Beruntung hanya sekitar 30 persen yang terbakar. Kerusakan paling parah ada di satu kamar.

Saat kebakaran terjadi, rumah dalam kondisi kosong. Agus Sutisna dikabarkan saat ini sedang berada di Jakarta.

Surana mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran dari markas komando. Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian.

”Tidak ada korban jiwa. Kerugian ditaksir mencapai Rp 1,2 miliar,” ungkap Surana.

Editor: Dani Agus

Komentar

Terpopuler