Jumat, 28 Maret 2025

Murianews, Kudus – Sebuah rumah milik Kusmanto warga Desa Kramat RT 01 RW 02, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus terbakar akibat korsleting listrik. Peristiwa itu terjadi pada Selasa (11/2/2025) petang.

Komandan regu Pemadam Kebakaran, Sutrimo mengatakan, kebakaran berawal dari korsleting listrik dari sebuah kamar yang kemudian merambat ke langit-langit rumah.

”Ya karena korsleting listrik di salah satu kamar, kemudian api merambat ke langit-langit rumah, sekira pukul 18.10 WIB,” ujarnya kepada Murianwes.com, Selasa (11/2/2025).

Petugas pemadam kebakaran yang menerima informasi langsung menuju ke lokasi untuk proses pemadaman. Petugas tiba di lokasi sekitar 18.25 WIB.

Setiba di lokasi petugas segera memadamkan api sebelum merambat lebih luas. Setelah kurang lebih 30 menit proses evakuasi, api berhasil dipadamkan oleh petugas.

”Dua mobil pemadam kebakaran diterjunkan dalam proses penanganan itu. Selain para petugas Damkar Satpol PP Kudus, terlibat juga dari Polri, TNI, BPBD Kudus dan warga sekitar,” jelasnya.

Beberapa warga terlihat mengerubungi proses pemadaman. Mengingat lokasi rumah berada di tengah pemukiman yang padat.

Beruntungnya tidak ada korban jiwa akibat kebakaran rumah itu. Hanya saja beberapa barang di rumah yang tidak berhasil dievakuasi ikut terbakar.

Rugi puluhan juta...

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler