Bupati Grobogan Minta BBWS Segera Perbaiki Tanggul Jebol

Saiful Anwar
Selasa, 21 Januari 2025 22:07:00

Murianews, Grobogan – Bupati Grobogan Sri Sumarni meninjau lokasi titik tanggul jebol di Desa Tinanding, Kecamatan Godong dan Desa Papanrejo, Kecamatan Gubug, Grobogan, Jawa Tengah Selasa (21/1/2025).
Dalam kesempatan itu, Bupati meminta agar pihak terkait segera melakukan penanganan tanggul jebol.
Tanggul sungai Tuntang yang jebol di Desa Tinanding diketahui mengakibat arus lalu lintas Semarang-Purwodadi dialihkan. Sebab, jebolan lebih dari 20 meter itu berada tepat di samping jalan raya.
Bupati didampingi kepala instansi terkait seperti Kepala Pelaksana BPBD Wahyu Tri Darmawanto, Kepala DPUPR Een Endarto, hingga Kepala Dinsos Indri Agus Velawati. Turut serta pula Kapolres Grobogan AKBP Ike Yulianto Wicaksono.
Dalam kesempatan itu, Bupati Sri akan meminta Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk segera melakukan perbaikan tanggul jebol. Dia pun memastikan langkah penanganan darurat segera dilakukan untuk meminimalkan dampak terhadap masyarakat.
”Kami akan terus koordinasi dengan pihak terkait untuk penanggulangan tanggul dan pemulihan kondisi. Kami berharap pihak BBWS segera melakukan membangun dan memperbaiki tanggul jebol, karena setiap tahun, setiap hujan jebol dan banjir,” kata dia.
Kemudian, terkait tanggul Sungai Tuntang di Desa Papanrejo yang jebol di titik rel, pihaknya memastikan akan melakukan langkah pengamanan. Yakni demi menjaga keselamatan dan kelancaran transportasi.
Seperti diberitakan, tanggul jebol di Papanrejo mengakibatkan perjalanan kereta api terganggu. Penumpang pun dipaksa memilih perjalanannya terlambat sekitar 2 jam atau tiketnya dikembalikan dengan biaya diganti oleh KAI.
Banjir Besar...
- 1
- 2