Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan — Pemerintah Desa Juworo, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah mengusulkan pengalihan fungsi SD Negeri 3 Juworo menjadi balai desa baru. Hal karena jumlah siswa sekolah itu terus menurun dari tahun ke tahun, bahkan di SPMB tahun ini hanya dapat satu siswa.

Sementara itu, balai desa lama yang berada di sisi jalan raya Purwodadi–Solo akan dipakai menjadi pasar. Usulan ini mengemuka, setelah tahun ini SDN 3 Juworo hanya mendapatkan 1 siswa di SPMB 2025.

Kepala Desa Juworo Aris Dwi Haryanto menjelaskan, saat ini SDN 3 Juworo hanya memiliki sekitar 30 siswa. Pihak sekolah dan Pemdes juga sudah sepakat agar SD negeri ini dilakukan regrouping.

"Memang saya sudah komunikasi dengan kepala sekolahnya. Tahun ini hanya dapat satu murid, sudah ke dinas secara resmi minta untuk regrouping," jelasnya, Senin (30/6/2025).

Dipaparkannya, bangunan SD tersebut masih bagus dan representatif. Karenanya, Pemdes Juworo mengusulkan agar bangunan itu dipakai menjadi Balai Desa Juworo.

"Saya lihat bangunannya masih bagus. Mungkin ada renovasi sedikit-sedikit," bebernya.

Dirubah Jadi Pasar Desa...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini