Rabu, 19 November 2025

Salah satu warga, Indun, mengatakan bahwa kejadian ini bukan pertama kalinya. Menurutnya, setiap hujan deras, wilayahnya selalu terdampak luapan sungai.

”Ini sudah berkali-kali, memang seperti ini setiap kali hujan deras. Sampai masuk rumah, ya segini ini,” kata dia.

Senada dengan Indun, Yusuf, warga lainnya, mengaku tidak mengetahui pasti kapan air mulai masuk karena ia baru pulang kerja. Namun, ia menyebut bahwa banjir seperti ini biasanya terjadi setelah hujan terus-menerus.

”Tentu saja terganggu, ya, kalau mau kerja atau ke mana-mana karena terhambat banjir,” keluhnya.

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler