Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Polres Kudus melakukan pengecekan sejumlah sarana prasarana pengendalian massa (Dalmas) dan pengurai massa (Raimas), Senin (23/10/2023). Pengecekan sarana prasana dalmas dan raimas ini dilakukan untuk menghdapi pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.

Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto mengatakan, pengecekan peralatan Dalmas dan Raimas tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh sarpas dalam kondisi prima, sehingga ketika sewaktu-waktu digunakan sudah dalam kondisi siap.

Lebih lanjut ia menyebut,  pemeriksaan dilakukan dengan detail. Mulai dari kendaraan dinas, peralatan pengamanan, hingga senjata yang digunakan personel selama pengamanan tahapan Pemilu 2024.

”Anggota beserta kelengkapanya kami cek detail.  Sehingga, bisa berfungsi dengan baik dalam melayani masyarakat di momen pemilu 2024,” katanya, Senin (23/10/2023).

Kapolres menegaskan,  Polres Kudus siap untuk menjaga keamanan selama proses pemilu. Situasi kondusifitas di Kudus akan selalu dijaga demi keamanan dan ketertiban dalam berlangsungnya tahapan Pemilu 2024.

Ia juga memberikan pesan kepada seluruh personel yang hadir agar tetap menjaga kesiapsiagaan dan tidak lengah. Mengingat, situasi politik dan keamanan bisa berubah dengan sangat dinamis.  

“Upaya menjaga kesiapan setiap anggota ini sangat penting,  guna menjamin proses demokrasi yang aman dan kondusif,” tandasnya.

Editor: Ali Muntoha

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler