Upayakan Sampah jadi Bahan Bakar, Pemkab Blora Gandeng PT Semen Gresik
Nathan
Sabtu, 22 Maret 2025 14:21:00
Murianews, Blora – Sampah di Kabupaten Blora, Jawa Tengah bakal diolah menjadi bahan bakar Refuse Derived Fuel (RDF). Untuk merealisasikan itu, Pemkab Blora menggandeng PT Semen Gresik.
Penandatanganan kerja sama terkait pengelolaan sampah itu dilakukan Bupati Blora Arief Rohman dan Dirut PT Semen Gresik Muhammad Supriyadi, Jumat (21/3/2025) sore kemarin.
Inovasi itu dilakukan mengingat kapasitas Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Blora dengan sistem control landfill dan sanitary landfill sangat terbatas.
Dengan mengolah sampah menjadi bahan bakar RDF diharapkan dapat memiliki nilai ekonomi lebih. Terlebih, produksi sampah di Blora mencapai 200 ton lebih, baik di TPA Blora maupun TPA Cepu.
Menurut Arief Rohman, tingginya produksi sampah dan terbatasnya kapasitas TPA mengharuskannya untuk mencari langkah konkret pengelolaan sampah ramah lingkungan dan menguntungkan.
”Selain menggencarkan bank sampah di pedesaan, kami juga melaksanakan kerja sama pengelolaan sampah menjadi bahan bakar RDF dengan PT Semen Gresik,” ucap Bupati Arief Rohman.
Menurutnya, dengan bantuan PT Semen Gresik, sampah-sampah maupun limbah padat yang sulit terurai dan terkumpul di TPA akan diolah menjadi bahan bakar alternatif yang dihasilkan.
”Tentunya juga akan meningkatkan nilai ekonomi, dengan bimbingan PT Semen Gresik Rembang. Kami instruksikan agar DLH segera menyusun konsep kerja sama pengelolaan sampah ini dengan sebaik mungkin. Termasuk menata kelembagaannya dan SDM nya,” kata Bupati.
Sudah Bantu Sejumlah Daerah...
- 1
- 2



